
SERGAI - Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH diwakili Waka Polres KOMPOL MUKMIN RAMBE menghadiri Tepung Tawar Calon Jemaah Haji Kabupaten Sergai Tahun 2025, bertempat dihalaman Masjid Agung, Dusun I Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, pada rabu (23/4/2025) sekira pukul 09.00 wib.
" Dalam kesempatannya, Kemenag Kabupaten Sergai ASRUL SIRAIT, S.HI, MM mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati dan Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai, atas perannya yang melancarkan seluruh urusan calon jemaah haji untuk dapat berangkat ke Tanah Suci.
" Ia juga mengatakan, bahwa kloter jemaah haji kita di Kloter 14, dan kepada para petugas yang mendampingi untuk keberangkatan semuanya harus bekerja secara profesional, juga kepada seluruh calon Haji/Haja supaya mengenal para petugas yang mendampingi keberangkatan agar dapat terlayani dengan baik, kepada seluruh jamaah semoga menjadi Haji/Haja yang mabbrur sekembalinya dari tanah suci," ucap kemenag Asrul.
" Disisi lain, Bupati Kabupaten Sergai DARMA WIJAYA juga mengatakan bahwa kami berharap menunaikan ibadah Haji supaya melaksanakannya dengan iklas dan tabah, kepada petugas Kesehatan agar berperan aktif untuk mengurusi semua calon jemaah, upayakan jangan ada yang terlantar dan jangan menunggu, saya berharap petugas selalu siap untuk mendatangi para jemaah menanyakan kesehatan semua jemaah.
" Lanjutnya, Tepung tawar ini adalah Doa dan adat istiadat di wilayah kita, agar semua calon jemaah haji/haja berangkat dan pulangnya dari tanah suci dalam keadaan sehat semua, kepada seluruh jamaah selamat menunaikan Haji semoga menjadi Haji/Haja yang Mabrur," ucap bupati darma.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh : (Bupati Serdang Bedagai H. DARMA WIJAYA), (Kapolres Serdang Bedagai Yang diwakili WakaPolres KOMPOL MUKMIN RAMBE), (Kakan Kemenag ASRUL SIRAIT, S.HI, MM), serta (Calon Jamaah Haji sebanyak 286 orang sekabupaten sergai).
(ALFI)