Iklan

terkini

Satres Narkoba Polres Binjai Berhasil Ringkus Dua Residivis Bandar Shabu

Sabtu, 16 November 2024, November 16, 2024 WIB Last Updated 2024-11-16T16:35:05Z


BINJAI KOTA -
Dua residivis bandar narkoba berinisial H (37) dan Y (54) kembali diringkus oleh tim Satuan Reserse Narkoba Polres Binjai pada Rabu (13/11/2024) sekitar pukul 21.30 WIB. Penangkapan dilakukan di Jalan Jendral Gatot Subroto, Kelurahan Bandar Sinembah, Kecamatan Binjai Barat, Kota Binjai. Dari tangan keduanya, petugas berhasil mengamankan 15 paket narkotika jenis sabu-sabu dengan berat brutto 2,41 gram.


Pada Sabtu (16/11/2024) Kasih Humas Polres Binjai Iptu Junaidi, mengungkapkan kronologi penangkapan. “Awalnya, tim Satres Narkoba yang dipimpin Kanit-1, Iptu Budi, SH, MH, menerima informasi terkait aktivitas mencurigakan H dan Y. Setelah melakukan penyelidikan, tim langsung bergerak ke lokasi.


Menurut Junaidi, saat akan diamankan, tersangka Y sempat menjatuhkan satu bungkusan dari tangannya. “Petugas langsung memeriksa bungkusan tersebut dan menemukan 15 paket narkotika jenis sabu-sabu dengan berat brutto 2,41 gram,” jelasnya.


Tidak berhenti di lokasi penangkapan, penyelidikan lebih lanjut membawa petugas ke rumah tersangka di Jalan Mayjen Sutoyo, Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Binjai Barat. Dari hasil penggeledahan, tim menemukan tambahan barang bukti berupa satu paket sabu seberat 0,14 gram, sebuah kotak warna silver, satu bungkus besar plastik klip transparan, dua pipet modifikasi, satu unit timbangan elektrik, serta uang tunai Rp 50 ribu.


Kini kedua tersangka beserta barang bukti telah diamankan di Satres Narkoba Polres Binjai, dan para tersangka dijerat Pasal 114 ayat (1) subsider Pasal 112 ayat (1) jo Pasal 132 Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. dengan ancaman hukuman pidana penjara selama 5 hingga 20 tahun," tegasnya.


Penangkapan ini menjadi bukti keseriusan Polres Binjai dalam memberantas peredaran narkoba, khususnya di wilayah Binjai. “Kami terus berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dari bahaya narkoba,” tutup Junaidi.

(ALFI)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Satres Narkoba Polres Binjai Berhasil Ringkus Dua Residivis Bandar Shabu

Terkini

Topik Populer

Iklan