LANGKAT - Kepolisian Resor langkat menggelar Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kabag SDM, Kabag Ops, Kasat Narkoba, Kasi Propam dan Kapolsek, yang bertempat di lapangan Apel Mapolres Langkat, Selasa (16/07/2024) pagi.
Giat Upacara yang dipimpin langsung oleh Kapolres langkat AKBP David Triyo SH, SIK, Msi., tersebut, dihadiri oleh Wakapolres Kompol Henman Limbong, S.P., S.I.K., para Pejabat Utama Polres, para Perwira, Kapolsek jajaran, seluruh Personel Polres langkat, Ketua Bhayangkari Cabang Langkat,beserta Pengurus.
Adapun Pejabat yang menjalani serah terima jabatan diantaranya.Kabag Ops Polres Langkat dari AKP Syahrial Sirait, SH, MH digantikan dengan Kompol Abdul Rahman, SH, MH,Kabag SDM Polres Langkat dari Kompol Waskita Sheena Sari, SE, SIK, MH digantikan Kompol M. Hasan, SH, MH,Kasat Resnarkoba Polres Langkat dari AKP Hardiyanto, SH, MH digantikan AKP Rudy Syahputra, SH, MH,Kasie Propam Polres Langkat dari AKP Abed Nebo, SH, MH digantikan IPTU Faisal Hasibuan, SH, MH,Kapolsek Stabat dari AKP Ferry Arriandi, SH, MH digantikan AKP Sisbudianto, Kapolsek Secanggang dari AKP Salija, SH digantikan AKP Rinaldi P. Simamora, SH,Kapolsek Salapian dari IPTU Hotdiatur Apri Wandi Purba, S.Tr.K digantikan IPTU Johnson Edison Fransiskus, S.Tr.K,Kapolsek Tj. Pura dari AKP Andri Gom Gom Tua Siregar, SH, MH digantikan AKP Zul Iskandar Ginting, SH,Kapolsek Gebang dari AKP Mahruzar Sebayang, SH digantikan AKP Abed Nebo, SH, MH,Kapolsek Pangkalan. Susu AKP Zul Iskandar Ginting, SH digantikan AKP Reynold Saut Pangihutan Naibaho, SH.
Kapolres langkat AKBP David Triyo SH, SIK, Msi., yang bertindak selaku inspektur Upacara Sertijab, terlihat memimpin Sumpah Jabatan yang diucapkan dan diikuti oleh para Pejabat yang diserahterimakan serta dilanjutkan dengan Penandatanganan Pakta Integritas.
Sementara itu dalam amanatnya, Kapolres mengatakan bahwa Serah Terima Jabatan yang kita laksanakan saat ini merupakan suatu hal yang biasa dalam satuan Organisasi Polri, dalam rangka penyegaran, pengembangan karier dan peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan Organisasi dengan berdasar pada penilaian dan evaluasi kinerja serta Assesment secara sistematik, komprehensif dan dengan tetap mempertimbangkan aspek Profesionalisme, Komitmen, Dedikasi dan Integritas dalam Organisasi Polri.
Sambung Kapolres, tanggung jawab atas suatu Jabatan adalah amanah sekaligus kepercayaan, dimana didalamnya mengandung konsekuensi yang tidak ringan sehingga setiap Jabatan dituntut untuk dapat menampilkan kinerja terbaik agar mampu membawa perubahan dalam Organisasi yang dipimpin kearah yang lebih baik,
Kedepan kita akan menghadapi berbagai tantangan tugas diantaranya pengamanan PON XII ACEH-SUMUT 2024, Pilkada Gubernur Sumut 2024 dan Pilkada Bupati Langkat 2024. saya berharap agar seluruh personel dapat mempedomani tugas pokoknya dengan baik, tingkatkan pelaksanaan patroli dan lakukan penggalangan terhadap tokoh masayarakat, tokoh adat, tokoh pemuda serta tokoh agama di Kabupaten Langkat untuk bersama-sama menjaga Situasi kamtibmas yang aman, damai dan sejuk.
“Saya yakin dan percaya bahwa tentunya hal ini telah dilaksanakan oleh para Pejabat lama yang telah menyerahkan tugas dan tanggung jawab Jabatan kepada Pejabat yang baru” ungkap Kapolres.
Secara pribadi dan seluruh Keluarga besar Polres Langkat, Kapolres menyampaikan ucapan terima kasih kepada para Pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan baik sebagai Kabag SDM,Kabag Ops, Kasat Narkoba, Para Kapolsek dan Kasi Propam. Yang mana telah banyak membantu Organisasi dan Pimpinan sebagai Pembina Personel, Pelayan Masyarakat serta Penegak Disiplin Anggota Polri dalam dinamika Organisasi selama ini.
Selanjutnya kepada Pejabat baru, Kapolres mengucapkan selamat atas promosi Jabatan yang telah diterima pada Polres Langkat, dengan pengalaman dan bekal Pendidikan. Ia yakin dan percaya bahwa para Pejabat yang baru akan dapat melaksanakan tugas sebagai Kabag SDM, Kabag Ops, Kasat Narkoba, Kapolsek dan Kasi Propam yang baru dengan baik.
“Bagi pejabat baru agar segera menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru, jabarkan dan laksanakan tupoksi dengan baik melalui Program yang sudah terencana, sesuai dengan arah kebijakan dan Grand strategi Polri” jelasnya.
Menutup amanatnya, Kapolres berharap semoga tugas-tugas yang telah kita kerjakan hari ini merupakan upaya kearah yang lebih baik, dibandingkan dengan hari kemarin sehingga hari esok juga akan lebih baik dari hari ini. Semoga Tuhan yang Maha Esa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingannya kepada kita dalam mengemban Tugas memelihara Kamtibmas, Penegakan Hukum serta sebagai pelindung, pengayom dan pelayan Masyarakat di Polres langkat.
Seusai Upacara, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan jabatan tangan dengan Pejabat lama maupun Pejabat baru oleh Kapolres, para PJU, Perwira, Kapolsek Jajaran dan Personel Polres langkat bersama Ketua Bhayangkari Cabang Langkat beserta pengurus, dan ditutup dengan foto bersama.
(ALFI)