Iklan

terkini

Polda Sumut Laksanakan Konfrensi Pers Pekat Toba,Kapolda Sumut Di Dampingi Gubernur Sumut Dan Muspida Plus

Minggu, 16 April 2023, April 16, 2023 WIB Last Updated 2023-04-17T02:47:00Z


Polda Sumut Laksanakan Konfrensi Pers Pekat Toba,Kapolda Sumut Di Dampingi Gubernur Sumut Dan Muspida Plus

GENERASINEWS.COM MEDAN - Kepolisian Daerah Sumatera Utara menggelar Konfrensi Pers hasil Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) 2023 di Lapangan Apel  Polda Sumatera Utara,Jumat (14/04/2023).


Kapolda Sumatera Utara,Irjen Pol Drs.Panca Putra Simanjuntak,MSi tegas terhadap Benny,seorang tersangka kasus Narkotika dan Judi yang telah di amankan oleh Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan.


" Kalian jangan merusak Bangsa.Ini kampung saya,kampung kita bersama, jangan kamu main-main Narkoba di sana iya," ucap Kapolda Sumut,Irjen Pol.Drs.RZ Panca Putra Simanjuntak,MSi,Jumat (14/04/2023).



Selain itu,Kapolda Sumatera Utara juga mencari keberadaan Samsul Tarigan dari keluarganya yang sudah di amankan terlebih dahulu yaitu Samsul Tarigan.


" Usaha yang benar.Kalian mau maju gak kampung kita ini,jangan kalian main yang gak benar bos.Jangan kalian buka lapak tempat nyabu iya," tegas Kapolda Sumut,Irjen Pol.Drs.RZ Panca Putra Simanjuntak,MSi.


Jenderal Bintang Dua itu juga meminta kepada keluarga Samsul  agar menyuruh Samsul untuk menyerahkan diri.


Informasi yang di himpun,Samsul Tarigan di tetapkan sebagai tersangka di karenakan di duga melakukan provokator atau memimpin penyerangan terhadap petugas kepolisian yang melakukan penggerebekan di Tanjung Pamah Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang, Senin 10 April 2023 lalu.Akibatnya, sejumlah petugas kepolisian mengalami luka di karenakan terkena lemparan batu dan kayu.



Dari hasil Operasi Pekat (Penyakit Masyarakat) Direktorat Krimum Polda Sumut berhasil mengamankan perjudian jenis toto gelap (Togel), perjudian mesin jackpot,dan Perjudian mesin tembak ikan dari 8 lokasi yaitu :

1).Jalan Sudirman Kelurahan Pekan Gebang Kecamatan Gebang,Kabupaten Langkat

2).Perumahan Devarel Green Village Jalan Pancur Batu 

3).Jalan Bunga Panama 1 Ladang Bambu Kecamatan Medan Tuntungan

4).Jalan Penerbangan Nomor : 24 Kelurahan Mangga,Kecamatan Medan Tuntungan

5).Jalan Bunga Tanjung Dusun III Marendal II Kecamatan Patumbak

6).Jalan Pringgan Jermal XV Ujung Kampung Bina Bersama Kecamatan Percut sei Tuan

7).Kelurahan Pasar Sarullah Kecamatan Pahae Jae,Kabupaten Tapanuli Utara

8).Km 18 Kelurahan Tunggurono Kecamatan Binjai Timur,Kota Binjai


Jumlah tersangka 28 orang dari 8 lokasi, Pasal yang di terapkan Pasal 303 (1) ke 1 E  atau ke 2 E KUHPidana.


Konferensi Pers di hadiri Gubernur Sumatera Utara,H.Edy Rahmayadi, Kapolda Sumut,Irjen Pol.Drs.RZ Panca Putra Simanjuntak,MSi,Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Utara,Drs Baskami Ginting,Kasdam I/BB Brigjen TNI Boni Cristian Pardede,Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumatera Utara,Brigjen Pol Toga Panjaitan,Dirkrimum Polda Sumut, Kombes Pol Sumaryono, Kapolrestabes Medan,Kombes Pol. Valentino Alfa Tatareda,SIK,Kabid Humas Polda Sumut,Kombes Pol.Hadi Wahyudi,SIK.,SH,dan Wadirkrimum Polda Sumut,AKBP Alamsyah P Hasibuan,SIK.

(ALFI)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polda Sumut Laksanakan Konfrensi Pers Pekat Toba,Kapolda Sumut Di Dampingi Gubernur Sumut Dan Muspida Plus

Terkini

Topik Populer

Iklan