Iklan

terkini

Jalan Rusak dan Berlubang Ditimbun Polantas Polsek Sunggal

Rabu, 13 Januari 2021, Januari 13, 2021 WIB Last Updated 2021-01-13T08:00:06Z

 Judul : Ciptakan Lalu lintas Lancar, Polantas Polsek Sunggal Timbun Jalan Rusak



Medan (12/01),Melayani masyrakat sudah menjadi bagian dari tugas Polri. Seperti halnya Polisi lalu Lintas dalam sehari – harinya bertugas menciptakan kondisi lalu lintas tetap aman dan lancar. Tak sampai disitu saja, banyak hal yang menjadi tugas pokok Polantas dan tentunya melayani masyarakat.


Ada yang berbeda hari ini di Jalan lintas Sumatera Medan – Binjai. Terlihat 2 Polantas Aiptu Rudi Silalahi dan Briptu Sudjibto  menimbun jalan yang rusak dan berlubang di Depan kantor Unit Lantas Polsek Sunggal Jl. Jl. Medan - Binjai, Paya Geli, Sunggal, Deli Serdang, 12 Januari 2021.


Keduanya terlihat dengan menggunakan gerobak sorong mengangkat pecahan batu-batu kecil untuk menimbun jalan yang rusak dan berlubang di persimpangan Jl. Sei Mencirim - Jl. Binjai Sunggal. Hal ini menjadi perhatian pengguna jalan yang melintas. Terlihat warga yang kebetulan melintas mengacungkan jempol sembari mengatakan mantap kepada Polantas.


Kanit Lantas Polsek Sunggal, Iptu AG Lubis mengatakan, "Kegiatan ini merupakan perintah dari Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi SH SIK MH guna mengantisipasi kemacetan atas adanya jalan berlubang di persimpangan tersebut. Jika jalan mulai rusak pasti mengakibatkan kemacetan, makanya kita cepat menimbun jalan rusak tersebut bersama warga setempat”, katanya.


Lebih lanjut, Kanit Lantas Polsek Sunggal ini mengungkapkan, jika sesuatu hal pekerjaan dikerjakan dengan bergotong royong, maka pekerjaan itu akan ringan dan mudah.” Ayo sama – sama kita saling perduli terhadap sekitar kita agar tercipta kekondusifitasan situasi”, ungkapnya.


Lubis juga mengingatkan selain tertib berlalulintas, kepada masyarakat agar tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dengan menjalani 4 M ( Memakai Masker, Menjaga jarak, Mencuci Tangan dan Menghindari Kerumunan ), tutupnya.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jalan Rusak dan Berlubang Ditimbun Polantas Polsek Sunggal

Terkini

Topik Populer

Iklan