Generasi.co.id,-Sipispis(Sergai)
Pembangunan jembatan Sungai Bah Bolon untuk menghubungkan warga Sabang Buah desa sipispis dengan desa Silau Padang, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai memasuki proses pembuatan pondasi tiang kedua, Minggu (6/10/2019).
Sebagai wadah pondasi prajurit yang diturunkan membuat lubang ukuran lebar 3 meter panjang 6 meter dan kedalaman 3 meter. Hingga Sabtu proses pembuatan lubang pondasi sudah selesai 50 persen. Setelah itu dilanjutkan dengan membuat sumuran sedalam 1,5 meter.
Proses pembuatan lubang yang memakan waktu dua hari ini sempat terkendala dengan hujan. Akibatnya lubang yang baru sebagian digali sempat digenangi air. Saat proses lanjutan, para prajurit Satgas TMMD Kodim 0204/DS terpaksa harus menguras air yang menggenangi lubang terlebih dahulu.Namun berkat kesigapan dan kerja keras dari prajurit Satgas TMMD ke-106 Kodim 0204/DS semua kendala itu dapat teratasi.(001)