Iklan

terkini

Banjir Melanda Pemukiman Warga Sekitaran " Permata Hati "

Selasa, 13 November 2018, November 13, 2018 WIB Last Updated 2019-02-04T06:29:11Z


TEBINGTINGGI, - Expose
Sejumlah rumah warga terendam banjir akibat naiknya permukaan air ketika hujan mengguyur dipemukiman penduduk  jalan Abd Rahim kelurahan Tebingtinggi Kecamatan Padang Hilir kota Tebingtinggi.


Banjir yang melanda dipemukiman warga diduga  sejak adanya bangunan SLTP (Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama ) Permata Hati Jalan Abdul Rahim Lubis no.40a Tebing Tinggi.Tanah yang biasanya tanah resapan air telah digunakan untuk bangunan SLTP Permata Hati,yang dikenal sebagai sekolah islam terpadu.Adanya bangunan membuat Tanah resapan air justru mengakibatkan air mengendap disekitarnya tanpa adanya aliran parit yang memadai.


Masyarakat hanya menginginkan agar pembuatan parit untuk aliran air segera direalisasikan,sehingga keberadaan sekolah tidak menimbulkan dampak buruk bagi lingkungan yang mereka tinggali,dan Dampak dari sebuah pendidikan adalah rasa peduli,bukan sebaliknya ketidakacuhan yang ditunjukkan.


Pemerintah dalam hal ini selaku pengawas harus lebih sedikit aktif dan responsif dalam hal pengaduan masyarakat,apalagi pendiri yayasan adalah salah satu wakil rakyat Propinsi sumatra utara dari partai keadilan sejahtera yang memang sudah dikenal baik oleh masyarakat Tebing Tinggi dan partai yang selalu mengemban misi dakwah.

Salah seorang warga yang enggan disebut kan namanya selasa (13/11/18) mengatakan kepada awak media "Karena tidak adanya Parit dibelakang sekolah,tumpahan air lari kebelakang, dan menghambat aliran air," katanya.(m**)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Banjir Melanda Pemukiman Warga Sekitaran " Permata Hati "

Terkini

Topik Populer

Iklan