
![]() |
BERIKAN BANTUAN : Walikota
Tebingtinggi Ir H Umar Zunaidi Hasibuan MM, pada saat memberikan bantuan dalam
Peringatan Malam Nuzulul Quran di Mesjid Agung Jalan Kol Laut Yos Sudarso Kota
setempat, Jumat malam (01 /06) 2018.
GenerasiNews,com - Tebingtinggi.
“Pemerintah Kota
(Pemko) Tebingtinggi, gelar peringatan Nuzulul Quran di Masjid Agung
Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Lalang, Kecamatan Rambutan Kota setempat, dengan
menghadirkan penceramah Ustad Rusli
Abdul Wahid dari Kota Medan,Jumat malam (01 /06) 2018.”
Peringatan Nuzulul
Quran ini diawali dengan Shalat Isya dan Tarawih Berjamaah yang di ikuti oleh
Walikota Tebingtinggi Ir H Umar Zunaidi Hasibuan MM, serta sejumlah para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah
(OPD) Kota setempat, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tebingtinggi,
pimpinan Ormas Islam, Ulama, Camat, Lurah dan umat muslim.
“Ir H Umar Zunaidi
Hasibuan MM, dalam kesempatan tersebut memberikan bimbingan agar peringatan Nuzul Quran ini jangan hanya
dijadikan tempat ngumpul-ngumpul sebagai acara serimonial belaka. Namun
berharap para hadirin dapat mengambil makna dari Nuzul Quran tersebut.”
“Walikota, juga
mengajak umat Islam untuk menjadikan Alquran sebagai pedoman dalam kehidupan se
Hari-Hari.”
"Saya berharap
kiranya 10 Hari terakhir ini, umat jangan sampai meninggalkan Masjid karena
kesibukan menghadapi 1 Syawal. Dan jangan pernah merasa khawatir karena Pemerintah
akan selalu ada bersama masyarakat," pesannya.
Sementara,, Ustad Rusli Abdul Wahid dalam Tausiahnya pada
intinya mengajak umat untuk mengambil manfaat pada peringatan Nuzul Quran ini.
Yakni mengambil makna serta merubah pola pikir dan tindak tanduk, juga
meningkatkan ketaqwaan dan mengambil ilmu, juga memperkokoh keimanan.
Kegiatan acara tersebut di warnai dengan pemberiaan Tali Asih kepada Nazir Masjid,
kain sarung serta santunan kepada puluhan anak yatim dan kaum dhuafa, termasuk
penjaga Masjid.(Msp)