Deliserdang-Personil Polsek Galang unit lantas Polres Deli serdang Razia Ops Patuh Toba 2018. Kamis (26/4/2018) di depan mako Polsek Galang sekira pukul 12.30 WIB. Razia dipimpin langsung Kanit Lantas Polsek Galang, Iptu Rahman didampingi 4 anggota lantas.
Iptu Rahman mengatakan, kegiatan razia Ops Patuh Toba 2018 bertujuan menertibkan pengemudi yang tidak melengkapi surat-surat dan perlengkapan kendaraan. “Kita melakukan razia ini dalam rangka Ops Patuh Toba 2018 yang sudah berjalan dari tanggal 26 April 2018 s/d 9 Mei 2018,” ungkap Iptu Rahman.
Rahman juga memberi himbauan untuk masyarakat untuk membawa surat-surat kendaraan saat mengemudi serta memakai perlengkapan sesuai standar yang berlaku “Kami juga menghimbau kepada masyarakat, suapaya membawa surat-surat kendaraan saat berkendara, memakai perlengkapan, dan tidak melanggar rambu-rambu lalulintas untuk mencegah kecelakaan dan untuk menghindari pelanggaran,”himbau kanit lantas.
Hasilnya 17 set surat tilang diberikan pada pengendara roda dua yang tidak membawa surat-surat kendaraan dan tidak memakai perlengkapan berkendara. Selain itu sebanyak 9 kendaraan roda dua juga turut diamankan di mapolsek Galang.
“Razia ini atas arahan Kapolsek Galang, AKP Sahnur Siregar. Kita menindak para pelanggar lalu lintas yang kasat mata. Seperti tidak menggunakan helm, tidak menggunakan kaca spion, melawan arah dan melanggar lalu lintas. Itu adalah prioritas razia ini,” tegasnya.
Dari pantauan TribrtaNewsDeliserdang, saat razia digelar banyak pengendara yang berbalik arah melihat petugas. Dari puluhan pengendara yang berbalik arah, tak sedikit tampak anak sekolah menengah pertama (SMP) yang seusai melakukan ujian nasional mencoba kabur dari razia petugas. Tanpa rasa takut, pelajar yang sedang bercoret-coret baju itu melawan arus lalu lintas menghindari razia petugas.(mashuri)